04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA JAKARTA — Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 berjalan lancar dan aman di seluruh wilayah Indonesia. Romo Paulus Kristian Seswantoko, Sekretaris Eksekutif Konferensi Wali Gereja Indonesia (KWGI), menyampaikan rasa syukur dan apresiasi yang mendalam kepada Polri dan TNI atas dedikasi mereka dalam menjaga keamanan selama rangkaian perayaan tersebut. Dalam sebuah pernyataan resmi, Romo Paulus mengungkapkan bahwa kehadiran aparat keamanan sangat penting dalam memastikan umat Kristiani dapat menjalankan ibadah Natal pada tanggal 24 dan 25 Desember 2024, serta perayaan Tahun Baru 2025, tanpa adanya gangguan. “Kami merasakan betapa perayaan Natal tahun ini berlangsung dengan baik di hampir seluruh wilayah Indonesia,” ujar Romo, Sabtu (4/1) Ia menambahkan, umat yang beribadah di gereja, baik pada malam Natal, pagi Natal, maupun saat ibadah pergantian tahun, merasa aman dan nyaman. Suasana damai ini menjadi anugerah besar bagi umat Kristiani yang menjalankan ibadah dan merayakan sukacita Natal bersama keluarga. Romo Paulus juga menyoroti peran aparat keamanan yang tidak hanya hadir sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai sahabat perjalanan umat dalam merayakan Natal. “Kehadiran mereka, mulai dari awal hingga akhir rangkaian acara, memberikan rasa aman dan ketenangan yang sangat berarti,” tuturnya. Ia menegaskan bahwa dengan penuh kasih, Polri dan TNI…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA Jakarta — Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto bersama Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy menghadiri acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kodam Jaya Jayakarta di Lapangan Kartika, Makodam Jaya, Jakarta, Jumat (3/1/2025). Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan suasana penuh khidmat. Kegiatan ini dihadiri oleh Panglima Kodam Jaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay, Kasdam Kodam Jaya, serta jajaran pejabat utama dari Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya Jayakarta. Dalam sambutannya, Pangdam Jaya Mayjen Rafael menyampaikan rasa syukur atas pencapaian usia ke-75 Kodam Jaya. Ia juga menyoroti pentingnya sinergi TNI-Polri dalam menjaga keamanan di wilayah Jakarta dan sekitarnya. “Kodam Jaya tidak bisa berdiri sendiri. Sinergi yang terjalin dengan Polda Metro Jaya menjadi fondasi penting untuk mewujudkan stabilitas keamanan di ibu kota,” ujar Rafael. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto menyampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk Kodam Jaya. Ia berharap kerja sama antara TNI dan Polri semakin erat dalam menghadapi tantangan ke depan. “Sinergitas TNI-Polri adalah kunci utama dalam menjaga stabilitas keamanan. Kami bangga dapat menjadi mitra Kodam Jaya yang selalu solid dalam setiap situasi,” kata Karyoto. Acara syukuran ini juga diisi dengan doa bersama, pemotongan tumpeng, serta hiburan yang meriah. Momentum…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA Jakarta – Operasi Lilin 2024 yang digelar Polri selama 13 hari, mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025, dinilai berjalan sukses. Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang berlangsung kondusif di berbagai wilayah Indonesia. Komisioner Kompolnas, Yusuf, S.Ag., mengatakan bahwa persiapan dan pelaksanaan Operasi Lilin 2024 menunjukkan koordinasi yang baik di berbagai level kepolisian, mulai dari Mabes Polri hingga jajaran Polda dan Polres. Menurutnya, pengamanan tidak hanya berfokus pada perayaan keagamaan, tetapi juga mencakup antisipasi potensi bencana dan pengendalian arus lalu lintas selama masa liburan. “Pelaksanaan perayaan ibadah Natal berlangsung sangat baik. Umat Nasrani dapat menjalankan ibadah dengan aman dan nyaman. Selain itu, arus lalu lintas selama libur Natal dan Tahun Baru terpantau lancar. Meski ada kemacetan, itu masih terkendali dan tidak sampai mengalami stagnasi total,” ujar Yusuf, Jumat (4/1). Lebih lanjut, Yusuf menekankan bahwa wilayah-wilayah dengan potensi kerawanan bencana juga mendapatkan perhatian khusus. Contohnya, di Jawa Barat, kesiagaan tidak hanya pada aspek keamanan tetapi juga penanganan bencana. “Kami mencatat keberhasilan operasi ini jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu. Semua berjalan lancar, dan ini patut kita apresiasi sebagai hasil kerja keras Polri,” katanya. Keberhasilan…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA Jakarta — Seorang anggota Polsek Pagerageung Polres Tasikmalaya Kota, Bripka Andithya Munartono, meninggal dunia saat berupaya menyelamatkan seorang wisatawan yang hampir tenggelam di Pantai Barat Pangandaran, Jumat (3/1/2025) sekitar pukul 15.30 WIB. Kejadian tersebut berlangsung di depan Hotel Century, Pos 4 Penjaga Pantai Dusun Karangsari, Desa Pananjung, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran. Dalam insiden tersebut, Bripka Andithya bersama rekannya, Bripka Wahyu, sedang berenang bersama keluarga di sekitar Pos 4 Pantai Barat Pangandaran. Mereka melihat seorang wisatawan bernama Sevina Azahra (14) dalam kondisi hampir tenggelam. Tanpa ragu, keduanya segera memberikan pertolongan. Namun, arus laut yang kuat dan ombak besar membuat Bripka Andithya, Sevina, serta seorang saksi mata bernama Supri (48) terseret hingga 40 meter dari bibir pantai. Bripka Wahyu berhasil menyelamatkan diri menggunakan boogie board. Sementara itu, Bripka Andithya dan Sevina akhirnya diselamatkan oleh sebuah kapal nelayan yang kebetulan berada di lokasi. Sayangnya, meski telah dilarikan ke RSUD Pandega, Bripka Andithya dinyatakan meninggal dunia dalam perjalanan. Berdasarkan keterangan pihak medis, ia meninggal dunia akibat tenggelam. Kapolres Pangandaran, AKBP Mujianto, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya Bripka Andithya. “Meskipun almarhum bukan anggota Polres Pangandaran, dedikasinya dalam menyelamatkan nyawa orang lain adalah cerminan nyata pengabdian anggota…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terus menuai apresiasi atas berbagai prestasi dan upayanya dalam meningkatkan kinerja institusi Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Dalam rilis yang diterima media massa awal tahun 2025, Prof. Dr. KH Sutan Nasomal, pakar hukum internasional, memberikan penilaiannya terhadap kepemimpinan Kapolri yang dinilai cukup berhasil, terutama dalam pengungkapan sejumlah kasus besar yang mendapatkan sorotan luas. Menurut Prof. Sutan, pencapaian tersebut menunjukkan bahwa Jenderal Listyo Sigit memiliki komitmen tinggi dalam membawa perubahan positif bagi Polri. Namun, ia juga menekankan pentingnya langkah berani untuk melakukan pembenahan internal di tubuh institusi tersebut. “Kapolri Jenderal Listyo Sigit harus memastikan Polri bersih dari oknum-oknum yang mencoreng nama baik institusi, baik di tingkat pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota,” ujar Prof. Sutan dalam pernyataannya. Lebih lanjut, Prof. Sutan menegaskan harapannya agar tahun 2025 menjadi momen kebangkitan penuh bagi Polri sebagai institusi yang dipercaya dan dicintai rakyat Indonesia. Ia berharap Kapolri mampu menindak tegas anggota-anggota yang menyalahgunakan kewenangan atau merusak citra seragam coklat yang mereka kenakan. “Kita semua ingin melihat Polri menjadi pengayom sejati masyarakat, yang bekerja dengan integritas, transparansi, dan keadilan. Jika pembenahan ini dapat diwujudkan, saya optimis kepercayaan masyarakat terhadap Polri akan meningkat hingga 100 persen,” tandasnya.…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA ACEH — Sungai Idi, masih terus dicemari oleh sampah, baik dicemari oleh sampah rumah tangga maupun sampah limbah dari hasil bongkar muat ikan dari Kapal Nelayan di bagian hilir, yang bermuara ke Pelabuhan Perikanan Nusantara Idi, Aceh Timur. Untuk diketahui sungai Idi, mulai dari hulu sampai ke hilir terdapat pemukiman penduduk disepanjang pinggiran sungai tersebut. Jum’at (3/1/24).’ Di hulu dimulai dari Desa Jambo Reuhat, Kecamatan Banda Alam, lalu melewati Kecamatan Idi Tunong, dan di hilir Kecamatan Idi Rayeuk, sungai Idi diapit sejumlah desa, dan juga bermuara ke Kuala Idi, yang juga tempat bersandarnya kapal nelayan dan tempat bongkar ikan hasil tangkapan. “Jika dari hulu dipenuhi sampah rumah tangga, maka dihilir sungai Idi dipenuhi limbah bongkar muat ikan dari kapal nelayan. Kondisi, sungai Idi, kini sangat memprihatikan,” ungkap Jamal warga yang tinggal di bagian hilir sungai Idi, di Dusun Calok Geulima, Gampong Jawa, Kecamatan Idi Rayeuk. “Tak menutup kemungkinan bahwa, sungai Idi, bisa dikatakan sebagai sungai penyumbang sampah terbesar ke laut,” ungkap salah satu pemerhati lingkungan. Banyaknya sampah yang dibuang ke sungai ini, ungkap jamal, diduga karena kurangnya kesadaran masyarakat untuk menjaga kelestarian ekosistem sungai. Tingkat tercemar diperparah oleh limbah oli,solar. limbah oli bekas ke…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA CIREBON — Tim Patroli Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon berhasil menggagalkan aksi tawuran di tiga lokasi, Jumat (3/1/2025) dinihari. Diantaranya, Kecamatan Weru, Kecamatan Klangenan, dan Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon. Petugas juga mengamankan 15 orang yang diduga hendak tawuran, dan kedapatan membawa berbagai senjata tajam. (Susyanto). Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, mengatakan, jumlah terduga pelaku tawuran yang diamankan di Kecamatan Weru mencapai tiga orang, di Kecamatan Klangenan enam orang, dan enam orang lainnya di Kecamatan Sumber. Mereka langsung diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. “Kami juga mengamankan barang bukti berupa empat bilah senjata tajam, enam unit sepeda motor, dan tiga handphone dari tiga lokasi tersebut. Sehingga para pelaku berikut seluruh barang bukti langsung diamankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” kata Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H. Ia menghimbau dan mengharapkan para Kuwu, RT, RW, dan mandor agar ikut membantu mengawasi warganya, khususnya para orang tua harus lebih memperhatikan anaknya untuk tidak melakukan kegiatan yang negatif. Sehingga mengakibatkan kerugian bagi orang lain yang menjadi korban ataupun dirinya sendiri untuk masa depannya. Ia mengatakan, patroli Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon merupakan salah satu upaya jajarannya dalam mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan.…

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA Jakarta — Kejaksaan Agung melalui Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) memeriksa 1 (satu) orang saksi, terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan importasi gula di Kementerian Perdagangan tahun 2015 s.d. 2016. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Dr. HARLI SIREGAR, S.H., M.Hum.,saat menggelar siaran persnya di kantor kejaksaan Agung RI, Jl. Sultan Hasanuddin No. 1 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan,Jum,at (03/01/2025). Kapuspenkum Harli Menjelaskan bahwa saksi yang diperiksa tersebut berinisial HFR selaku Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia periode 2022 s.d. 2027, katanya. Harli mengatakan bahwa saksi HFR diperiksa terkait dengan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan importasi gula di Kementerian Perdagangan tahun 2015 s.d. 2016 atas nama Tersangka TTL dkk, tambahnya Harli. Tambahnya Harli mengatakan bahwa pemeriksaan saksi tersebut dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud, tuturnya. (Red).

Read more
04/01/ 2025
REPORTASE  JAKARTA JAKARTA — Pengurus Pusat  (ISMAHI), mengapresiasi kinerja Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) pada tahun 2024 ini. Ketua Umum Pengurus Pusat ISMAHI, Ali Hasan ,mengatakan pihaknya memuji kinerja polri yang responsif dan selalu bekerja keras menjadi pelindung dan pengayom masyarakat. Rilis akhir tahun Polri 2024 ini, PP ISMAHI mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Polri yang telah dan selalu bekerja keras menjadi pelindung dan pengayom masyarakat serta memberantas kejahatan, baik didalam maupun luar negeri mulai dari Narkoba, TPPO, TPPU, Judi Online, dan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak,” kata Ali Hasan Kepada Awak Media, Jumat (03/01/2024) di Jakarta. Ali Hasan menilai langkah-langkah yang diambil Polri untuk merespons kebutuhan masyarakat secara cepat dan tepat, menunjukkan Polri hadir untuk melayani. “Kinerja Polri itu terbukti melalui langkah-langkah strategis dan komprehensif yang dilakukan Polri dalam memitigasi berbagai potensi kerawanan, baik di tingkat pusat maupun daerah, patut diapresiasi,” ucapny. Dengan kinerja Polri yang memuaskan,Ali hasan berhadap Polri dapat mempertahankan kinerja tersebut agar tetap dipercaya masyarakat. “Harapan kepada Polri semoga tahun 2025 mendatang, Polri tetap menjadi garda terdepan pengayom masyarakat, karna masyarakat kemana lagi mereka mengadu kalo tidak ke kepolisian, juga menjaga harokah optimisme dalam bertugas dan semakin dicintai masyarakat,” ujar Ali Hasan.

Read more